Pemuda Pariwisata Nusantara Gelar Webinar Nasional: Eksplorasi dan Pelestarian Wisata Jadi Fokus Utama

 

WEBINAR NASIONAL PEMUDA PARIWISATA NUSANTARA dengan tema “Ekowisata Pariwisata: Pemuda Sebagai Garda Terdepan Inovasi dan Pelestarian” sukses digelar pada Rabu, 27 Agustus 2025 pukul 19.00 WITA hingga selesai secara daring melalui platform Zoom Meeting. Kegiatan ini menghadirkan narasumber utama M. Syifaul Mubarok, yang merupakan Duta Pariwisata Jawa Timur 2023 sekaligus tokoh muda inspiratif di bidang pariwisata. Webinar dipandu oleh La Ode Rahmatuljul Bimbong selaku moderator dan I Kadek Rian Abi Purna sebagai pembawa acara, serta diikuti lebih dari 100 peserta yang melampaui target pendaftaran.

Dalam sambutannya, Ketua Pelaksana Firyanil menyampaikan rasa syukur atas suksesnya acara ini dan mengapresiasi antusiasme peserta yang tinggi. Ia berharap kegiatan ini menjadi langkah awal untuk menggerakkan pemuda agar lebih peduli pada ekowisata serta mampu menghadirkan inovasi bagi pembangunan pariwisata berkelanjutan. Adapun fasilitator kegiatan, Annisa, juga menyampaikan harapannya agar webinar selanjutnya di batch 2 dan seterusnya tetap berjalan lancar, sukses, serta menghadirkan peserta yang lebih banyak. Ia juga berpesan agar seluruh panitia tetap antusias mendukung program webinar berikutnya.

Sebagai narasumber, M. Syifaul Mubarok menegaskan komitmennya untuk terus memperkenalkan dan mengeksplor pariwisata dari setiap provinsi di Indonesia. Ia menekankan pentingnya pemuda sebagai garda terdepan dalam memperkenalkan potensi wisata lokal agar lebih dikenal luas, serta berharap Pemuda Pariwisata Nusantara dapat terus eksis dan berkontribusi nyata bagi negeri. Sementara itu, peserta teraktif yang diraih oleh Nema Alkitri, Thalita Euginia, dan Amirul Faiz memberikan kesan bahwa webinar malam itu sangat menyenangkan dan relevan dengan jurusan yang mereka ambil serta mereka para peserta enjoy dalam mengikuti webinar tersebut. Mereka menilai materi yang disampaikan tidak hanya menambah pengetahuan tetapi juga memberikan inspirasi nyata bagi pengembangan pariwisata berkelanjutan di daerah masing-masing.

Kegiatan ini ditutup dengan apresiasi kepada peserta, panitia, dan narasumber, serta penyerahan sertifikat penghargaan nasional kepada narasumber dan peserta teraktif. Antusiasme peserta yang melampaui target menjadi bukti nyata bahwa generasi muda siap menjadi garda terdepan dalam mendukung inovasi dan pelestarian ekowisata Nusantara.

PENULIS: BAIQ FERA SUSMITA PUTRI (Pemuda Pariwisata Nusantara)

Array
Related posts
Tutup
Tutup